Tiga Pemain Naturalisasi untuk Sea Games 2015 - Indonesia Basketball

Breaking

LinkWithin

ads header

Thursday, August 21, 2014

Tiga Pemain Naturalisasi untuk Sea Games 2015

Senayan: Kurang maksimalnya penampilan Tim Nasional Bola Basket Indonesia baik putra maupun putri di SEA Games Myanmar 2013 lalu memberikan pelajaran yang sangat berharga dan menjadi cambukan bagi perbasketan ditanah air.

Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) pun mempersiapkan Timnas Bola Basket dengan lebih baik lagi menjelang Pesta Olahraga Negara-Negara Asia Tenggara (SEA Games) mendatang di Singapura tahun 2015.

Salahsatu cara yang dilakukan oleh PP PERBASI untuk membentuk Timnas Bolabasket yang lebih baik, Bapak Agus A Mauro  selaku Sekjen PP. PERBASI melakukan Audiensi ke KONI kemarin ( 2/7 ) dikantor KONI Pusat Senayan Jakarta.

Kedatangan PP. PERBASI ke KONI bermaksud untuk menyampaikan rencana dan keinginan PP. PERBASI agar Tim Nasional Bola Basket Putra diberangkatkan di Ajang  Sea Games Singapore 2015. Prestasi bolabasket di  Sea Games 2013 kemarin  belum memberikan prestasi terbaiknya, tetapi untuk Sea Games mendatang PP. PERBASI kembali berupaya maksimal untuk kebangkitan perbolabasketan di tanah air, salah satu langkah nyata adalah naturalisasi pemain.

Sejauh ini ada 4 ( empat )  pemain naturalisasi yg disiapkan oleh PP. PERBASI . Ebrahim Lopez Enguio salah satu pemain naturalisasi sudah selesai proses naturalisasinya, dan ada  3 ( tiga ) pemain lagi yaitu  Samuel Kim Razon, Anthony Wayne Cates Jr, dan Jamarr Andre Johnson yang masih dalam proses surat-suratnya.

Ketua Umum Koni  Bapak Tono Suratman Menyambut baik kedatangan PP Perbasi bersama pemain-pemain  yg akan dinaturalisasi tersebut, kemudian beliau juga  menampung keinginan PP. PERBASI  untuk timnas putra diberangkatkan ke Sea Games 2015.

Beliau juga  berharap kedepannya basket sebagai salah satu olahraga yang  sangat populer di Indonesia juga akan semakin baik prestasinya, baik di Tim Nasionalnya, di Pembinaan tingkat Daerah (pengprov), Klub, Kampus, dan sekolah juga semakin bagus sehingga kedepannya basket bisa kembali berjaya dan
PP PERBASI  berharap Satlak Prima akan memberangkatkan Timnas  Bolabasket putra dan putri ke Sea Games 2015 dan akan berjuang untuk timnas bolabasket kita agar bisa berprestasi sebaik2nya dan pulang membawa medali bagi kontinen Indonesia.

Official Release PP.PERBASI

No comments:

Post a Comment